Rakor Kalurahan Sendangsari, Senin 23 Maret 2020

SULISYANTO 23 Maret 2020 14:02:14 WIB

Sendangsari, (23/3) - Tidak seperti biasanya rakor rutin Pamong Kalurahan Sendangsari pada pagi hari ini, dilaksanakan tanpa diawali dengan apel terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan guna mencegah penyebaran covid -19 yang sudah semakin luas. Rakor yang dilaksanakan di Pendopo Jonggring Salaka pagi itu dihadiri oleh Pj.Lurah Sendangsari Bapak Muji Sungkana, S.E, Carik Sendangsari Bapak Zuhri Saren Satrio, S.Sos, beserta seluruh Pamong Kalurahan Sendangsari.

Pj. Lurah Sendangsari bapak Muji Sungkana, S.E dalam forum itu menyampaikan kepada seluruh pamong terutama kepada para Bapak dukuh agar menghimbau warganya untuk membatasi pertemuan antar masyarakat (social distancing), untuk mencegah tertularnya virus yang pertama kali muncul di Kota Wuhan China ini.

Masih terkait dengan Corona Carik Sendangsari Bapak Zuhri Saren Satrio, S.Sos juga menginstruksikan untuk segera membentuk SATGAS guna meminimalisir penyeberan corona lewat penduduk yang keluar/masuk daerah maupun luar negeri.

Kasi Pemerintahan Sendangsari Bapak Sugiman, S.pd dalam rakor itu juga memberikan infromasi namun bukan terkait dengan covid-19, beliau menyampaikan informasi terkait dengan PTSL dan PBB. Rakor berjalan lancar hingga pukul 9 WIB.

Komentar atas Rakor Kalurahan Sendangsari, Senin 23 Maret 2020

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

KIRAB BUDAYA

Desa Wisata Mangir

Subscribe Chanel Youtube Desa Sendangsari Bantul

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutube

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License