KKN UNJANI Mengadakan MMD di Dusun Mangir Lor
14 Januari 2020 03:13:10 WIB
Senin, 13 Januari 2020 di rumah Kepala Dusun Mangir Lor telah dilaksanakan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) oleh mahasiswa KKN dari Univeritas Jendral Ahmad Yani Yogyakarta. Semua unsur masyarakat hadir dalam acara tersebut, mulai dari Ketua Pokgiat LPMD,Kepala SD Mangur Lor, Ketua RT, Ketua Karang Taruna, Kader, PKK dan unsur masyarkat lainnya. PAda acara ini hadir juga dosen pembimbing dan petugas dari Puskesmas Pajangan.
Acara dimulai pukul 20.00 WIB dengan diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan Sambutan - sambutan. Kepala Dusun Mangir Lor, Lha Lha Setiawan dalam sambutannya menyampaikan agar program kerja dari KKN UNJANI bisa tepat sasaran dan bisa bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu beliau juga berpesan agar setiap ada kegiatan di Dusun Mangir Lor, Mahasiswa KKN selalu ikut aktif dan membantu dalam setiap kegiatan.
Pada acara inti, Mahasiswa KKN memperkenalkan diri kemudian menyampaikan program kerja yang akan dilaksanakan selama KKN diantaranya akan melaksanakan penyuluhan PHBS dan pencegahan pemberantasan nyamuk demam Berdarah. Dari masyarakat yang hadir mengusulkan program kepada KKN, salah satunya adanya kegiatan senam lansia. Acara berjalan dengan lancar dan ditutup dengan doa oleh Bapak Tarjiyono, Kaum Rois Mangir Lor.
Komentar atas KKN UNJANI Mengadakan MMD di Dusun Mangir Lor
Formulir Penulisan Komentar
KIRAB BUDAYA
Desa Wisata Mangir
Subscribe Chanel Youtube Desa Sendangsari Bantul
Tautan
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License