Candi Ki Ageng Mangir
08 Agustus 2019 19:03:35 WIB
Salah satu tempat wisata di Desa Sendangsari yang sangat layak dikunjungi karena memiliki sejarah spiritualis yang cukup panjang adalah Candi Ki Ageng Mangir. Candi ini identik dengan kepercayaan Ki Ageng Mangir sendiri, yaitu Agama Hindu. Dipenuhi sejarah mistis, Candi Ki Ageng Mangir merupakan tempat Ki Ageng Mangir beribadah pada jaman dahulu.
Sesuai namanya, Ki Ageng Mangir adalah sosok dibalik adanya candi tersebut. Pemimpin Tanah Mangir secara turun-temurun selama ratusan tahun ini, memiliki tempat beribadah khusus atas kesaktiannya selama hidup.
Candi ini terletak di daerah Petilasan Ki Ageng Mangir, Desa Sendangsari, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dari pusat Kota Yogyakarta, candi ini dapat ditempuh sekitar 1 jam dengan kendaraan pribadi maupun umum.
Daya tarik utama dari Candi Ki Ageng Mangir adalah bentuknya yang unik dan memiliki sejarah yang sangat berpengaruh di daerahnya. Candi Ki Ageng Mangir mulai dijadikan tempat wisata sejak Petilasan Ki Ageng Mangir dikelola dengan baik. Sebelumnya candi ini hanya didatangi khusus untuk ibadah umat Hindu. Sehubungan dengan letaknya yang berada dalam area Petilasan Ki Ageng Mangir, candi ini dapat dikunjungi seraya pengunjung berkeliling dalam Petilasan Ki Ageng Mangir untuk sekedar berfoto atau ikut beribadah bagi yang berkeyakinan sama.
Tunggu apa lagi, mari berkunjung ke Candi Ki Ageng Mangir!
Candi Ki Ageng Mangir
Mangir Tengah, Sendangsari, Pajangan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Link Google Maps: https://goo.gl/maps/ULDzKCvkhsVGmrZE6
Komentar atas Candi Ki Ageng Mangir
Formulir Penulisan Komentar
Lestari Budaya
Desa Wisata Krebet
Subscribe Chanel Youtube Desa Sendangsari Bantul
Selamat Jalan Bp. Muh. Irwan S, S.T
Tautan
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Informasi Penyelenggaraan Pemerintah Kalurahan Sendangsari
- Evaluasi Lomba Kalurahan dan Pengelolaan Posyandu di Kalurahan Sendangsari
- Wiwit Ageng Kalurahan Sendangsari Tahun 2023
- Rapat Persiapan Wiwit Ageng Sendangsari
- Pamong Sendangsari Ikuti Upacara Memperingati Hari Penegakan Kedaulatan Negara
- Selamat Hari Penegakan Kedaulatan Negara
- Kalurahan Sendangsari Mengikuti Lomba Desa dan Posyandu Tingkat Kabupaten Bantul
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
